Ketentuan Perlombaan LKTI PRB 2018

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA NASIONAL

Strategi dan Inovasi dalam Mengoptimalkan Pendidikan Berkualitas

Menuju Pembangunan Indonesia Berkelanjutan

 

 

A.PENJELASAN UMUM

Pendidikan adalah pembelajaran pengetahuan, keterampilan dan kebiasaan sekelompok orang yang diturunkan dari satu generasi ke generasi berikutnya melalui pengajaran, pelatihan atau penelitian. Pendidikan sangat berperan dalam membentuk baik atau buruknya pribadi manusia menurut ukuran normatif. Sistem pendidikan yang baik diharapkan muncul generasi penerus bangsa yang berkualitas dan mampu menyesuaikan untuk hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Pendidikan sampai saat ini masih dipercaya sebagai wadah yang ampuh membangun kecerdasan sekaligus kepribadian seseorang menjadi lebih baik. Pada dasarnya pendidikan ikut berperan dalam upaya-upaya penyelamatan lingkungan hidup dengan penerapan pendidikan karakter yang berasal dari kearifan lokal sebagai warisan budaya leluhur. Sehingga dapat menjadikan anak-anak bangsa ini berhasil dalam bidang akademis dan ekonomi yang dapat mempersiapkan mereka menjadi sumber daya manusia yang beradab dan sejahtera di masa depan serta dapat menciptakan, memanfaatkan teknologi dan industri sebagai penunjang pendidikan.

Pendidikan tidak hanya berperan menciptakan generasi muda yang membawa perubahan (agent of change), namun generasi muda harus bisa menjadi yang mampu menciptakan perubahan yang nyata (agent of producer).Pendidikan harus bias menjadi pelindung  bukan hanya dalam hal pendidikan formal tapi yang dimaksud adalah pendidikan yang mampu mengubah pola pikir anak bangsa dan pendidikan inovatif yang mendorong kreativitas dan daya inovatif anak bangsa. Generasi muda sebagai agen inovasi yang dapat memberikan kontribusi penting dan signifikan untuk menerapkan konsep-konsep pembangunan berkelanjutan yang aplikatif.

Dalam skala Internasional, kualitas pendidikan di Indonesia berada pada peringkat ke-64 dari 120 negara diseluruh dunia berdasarkan laporan tahunan UNESCO Education For All Global Monitoring Report 2012. Sedangkan berdasarkan Indeks Perkembangan Pendidikan untuk semua (Education for All Development Index) Indonesia berada pada peringkat ke-57 dari 115 negara pada tahun 2015.Dalam laporan terbaru program pembangunan PBB tahun 2015, Indonesia menempatiposisi 110 dari 187 negara dalam Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dengan angka 0,684. Dengan angka itu Indonesia masih tertinggal dari dua negara tetangga ASEAN yaitu Malaysia (peringkat 62) dan Singapura (peringkat 11).

Tujuan pendidikan akan menjadi tumpuan upaya pemerintah untuk mendorong pencapaian dan sasaran pembangunan berkelanjutan dalam era Sustainanble Development Goals (SDGs) hingga 2030 berdasarkan arahan dari Forum PBB yang telah disepakati 2 Agustus 2015. Atas dasar pertimbangan tersebut pada 4 Juli 2017, Presiden Joko Widodo  telah menandatangani Peraturan Presiden Nomor 59 Tahun 2017 tentang Pelaksanaan Pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Perpres ini menetapkan 17 goals   dan 169 target. Peningkatan pendidikan bagi masyarakat Indonesia akan memacu pencapaian terhadap tujuan dan sasaran lainnya dalam 17 poin SDGs, terutama untuk meningkatkan indeks pembangunan manusia Indonesia. Sehingga peran pendidikan mampu meningkatkan daya saing Indonesia dalam mendukung SDGs 2030.

Berdasarkan hal tersebut, Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Riau mengadakan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) tingkat mahasiswa Nasional yang bersempena dengan Pekan Raya Biologi 2018 dengantema Strategi dan Inovasi dalam Mengoptimalkan Pendidikan Berkualitas Menuju Pembangunan Indonesia Berkelanjutan. LKTI ini, dimaksudkan sebagai wadah dalam terjalinnya komunikasi dalam menuangkan dan mengembangkan ide, wawasan, pengetahuan, keterampilan berfikir dan sikap untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

 

B.JENIS DAN KETENTUAN PERLOMBAAN

  1. Tema

”Strategi dan Inovasidalam Mengoptimalkan Pendidikan Berkualitas Menuju Pembangunan Indonesia Berkelanjutan”

     2. Sub Tema

  • Pendidikan Berbasis Inklusif serta Mendorong Kesempatan Belajar Seumur Hidup Bagi Semua Orang
  • Pendidikan Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Kreatif dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)
  • Pendidikan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup Berkelanjutan
  • Teknologi Tepat Guna sebagai Langkah Inovatif yang Berkelanjutan dalam Pendidikan
  • Pendidikan dengan Pendekatan Kearifan Lokal
  • Pendidikan untuk Mendukung Pertumbuhan Industri

 

  1. Ketentuan Peserta
  •  Peserta adalah mahasiswaD3/D4/S1 se-Indonesia yang aktif kuliah dan masih berstatus mahasiswa pada saat presentasi ditahap kedua yang dibuktikan dengan melampirkan surat keterangan aktif kuliah dan fotokopi KTM.
  • Peserta bisa individu/kelompok dengan jumlah peserta maksimal 3 orang tiap kelompoknya dan harus berasal dari Universitas yang sama.
  • Peserta diperbolehkan terdiri dari angkatan yang berbeda.
  • Setiap peserta hanya boleh mengirimkan satu karya tulis ilmiah.
  • Peserta/tim dari setiap Universitas tidak dibatasi.

 

  1. Ketentuan Karya Tulis Ilmiah

Persyaratan umum

  • Karya tulis ilmiah yang dibuat berupa ide atau gagasan yang inovatif dan kreatif.
  • Karya tulis ilmiah bersifat objektif dan didukung oleh data serta fakta ilmiah yangdapat dipertanggungjawabkan oleh peserta.
  • Karya tulis ilmiah yang dikirimkan harus asli/orisinil, tidak plagiat, sesuai tema,dan belum pernah memenangkan perlombaan sejenis di tempat lain.
  • Judul karya tulis boleh dikembangkan dengan tetap memuat sub tema yang sudah ditentukan.

Persyaratan penulisan

  • Format penulisan merujuk format jurnal Biogenesis. Publikasi jurnal Biogenesis dapat dilihat pada laman: http://ejournal.unri.ac.id/index.php/JPSB .
  • Panjang tulisan maksimum 25 halaman tidak termasukhalaman sampul (cover), halaman pernyataan, halaman pengesahan, dan curriculum vitae. Setiap halaman diberi nomor secara berurutan.
  • Format penulisan:
    • Jenis Huruf : Times New Roman
    • Ukuran Huruf : 12pt
    • Ukuran Spasi : 1lines
    • Ukuran Kertas : A4 (21,0 x 29,7 cm)
    • Margins : Kiri 2,5 cm, Kanan2,5 cm, Atas2,5 cm, Bawah2,5 cm
    • Format File : Pdf dan Word
  • Judul karya tulis ilmiah diketik menggunakan huruf besar (kapital) dan cetak tebal dengan posisi di tengah tanpa digarisbawahi.
  • Bahasa Indonesia yang digunakan harus baku sesuai dengan tata bahasa dan ejaan yang disempurnakan, sederhana, jelas, satu kesatuan, dan mengutamakan istilah yang mudah dimengerti.

 

  1. Timeline Pelaksanaan

Adapun timeline pelaksanaan sebagai berikut :

No Agenda Tanggal
1 Pendaftaran 18 November 2017
2 Batas akhir pengiriman karya tulis 30 Desember 2017
3 Pengumuman 5 finalis terbaik 7 Januari 2018
4 Presentasi karya tulis ilmiah 26 Januari 2018

 

  1. Mekanisme Lomba

Pendaftaran

  • Peserta mendaftar dengan mengisi formulir pendaftaran LKTI.
  • Mengirimkan berkas pendaftaran berupa: formulir pendaftaran LKTI, kartu tanda mahasiswa,scan surat keterangan aktif kuliah serta bukti pembayaran dalam bentuk pdf. Berkas pendaftaran dikirim via email kepekanrayabiologi@com.
  • Formulir pendaftaran, ketentuan perlombaan dan panduan penulisan tersedia dan dapat diunduh dipekanrayabiologi.wordpress.com.

Pengiriman karya tulis ilmiah

  • Peserta mengirimkan naskah karya tulis ilmiah dalam bentuk pdf dan Word dengan subject“Nama Ketua-Judul Karya Tulis-Nama Universitas” dan dikirim kepekanrayabiologi@com.
  • Peserta yang telah mengirimkan karya tulis ilmiah harus melakukan konfirmasi ke pihak panitia (Contact Person terlampir).
  • Setiap karya tulis ilmiah yang diterima menjadi hak milik panitia.

 

  1. Proses Seleksi

Proses seleksi melalui 2 tahap dan menggunakan sistem gugur:

Tahap 1  :         Karya tulis ilmiah yang dikirimkan oleh peserta selanjutnya akan dilakukan proses seleksi oleh tim juri untuk dipilih 5 karya tulis ilmiah terbaik.

Tahap 2  :         5 finalis terbaik akan mempresentasikan karya tulisnya di hadapan dewan juri.Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

  1. Bobot Penilaian

Kriteria penilaian untuk masing-masing bobot:

  1. Tahap 1
No Kriteria Penilaian Bobot
1 Format makalah dan penulisannya 5
2 Kreativitas gagasan/inovasi 25
3 Penggunaan bahasa yang baik dan benar 20
4 Pembahasan, kesimpulan dan implikasi 25
5 Tingkat implementasi 25

 

  1. Tahap 2
No Kriteria Penilaian Bobot
1 Presentasi 20
2 Implementasi 30
3 Penguasaan Materi 50

 

  1. Dewan Juri

Adapun dewan juri yang menjadi tim penilai pada perlombaan LKTI ini adalah:

  1. Dr.Syaiful Bahri, M.Si :  Sekretaris LPPM Universitas Riau
  2. Suwondo, M.Si :KoordinatorPusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH) Universitas Riau
  3. Rian Vebrianto, M.Ed : Wakil Ketua Sentra HKI UIN SUSKA Riau

 

  1. Hadiah/Penghargaan

Kegiatan LKTI pada Pekan Raya Biologi ini memberikan penghargaan:

  • Juara I : Trophy + Piagam + Uang Pembinaan Rp. 4.000.000,-
  • Juara II : Trophy + Piagam + Uang Pembinaan Rp. 3.000.000,-
  • Juara III : Trophy + Piagam + Uang Pembinaan Rp. 2.000.000,-

 

  1. Biaya Pendaftaran
  • Biaya pendaftaran sebesar Rp  150000,-/tim.
  • Untuk pembayaran biaya pendaftaran, dapat dilakukan dengan mengantarkan langsung ke Sekretariat Pekan Raya Biologi 2018, Pendidikan Biologi FKIP Universitas Riau, Kampus Bina Widya, Panam-Pekanbaru ataupun melalui transfer rekening :

BANK BRI

A.N AHMAD SYAHWANDA

REKENING 0696-01-006805-53-4

Dan melakukan konfirmasi ke nomor 0822 84424319 (Ginanda Bernada Pratiwi) dengan format SMS : Nama Rekening (Asal Universitas) – Bank – Nomor Rekening

Contoh : Ericka Tri Maharani (Universitas Riau ) – Bank Riau Kepri 134-29-03308

  1. Bukti pembayaran dilampirkan bersama pengiriman berkas karya tulis ilmiah dalam bentuk scan atau foto.

 

untuk ketentuan lebih lanjut :

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH NASIONAL

untuk formulir pendaftaran LKTI :

Formulir Pendaftaran LKTI PRB 2018

FIX AKHIR LKTI FOTOGRAFI copy

 

 

 

Tinggalkan komentar